Memilih high pressure (hp) regulator yang baik atau bagus untuk Konverter Kit LPG adalah penting. Seringnya buka pasang regulator pada tabung LPG menyebabkan regulator mudah rusak atau aus. Oleh karena itu diperlukan pemilihan yang tepat. Keausan terutama terjadi pada as (poros) tombol pengunci atau pembuka aliran gas LPG, karena terjadi gesekan fisik antar komponennya.
Ciri-ciri Terjadi Keausan pada As Tombol Pengunci Regulator
- Regulator "goyang" saat terpasang pada tabung LPG, walaupun ini bukan satu-satunya penyebab regulator "goyang". Mungkin karet seal pada tabung LPG tidak baik.
- Tekanan keluar atau output gas LPG dari regulator tidak stabil atau berubah-ubah.
- Kondisi paling buruk adalah gas LPG tidak keluar sama sekali walaupun tombol regulator telah dibuka "lebar". Hal ini menyebabkan mesin sepeda motor tidak mau hidup sama sekali.
Saran saya, jika anda membeli high pressure regulator pilihlah hp regulator dengan as pengunci yang terbuat dari bahan kuningan. JANGAN BERBAHAN PLASTIK. Untuk memastikannya mudah. Tidak perlu membongkar regulatornya, karena as ini dapat terlihat jelas tepat dibelakang tombol pengunci.