Sebuah konversi LPG yang baik dengan menggunakan komponen yang terpasang dengan benar dan sesuai, harusnya membuat kinerja mesin sepeda motor kita sama seperti ketika menggunakan bensin. Memang harus ada sedikit kerugian daya (kalori LPG 15% lebih kecil bila dibandingkan dengan bensin) tapi ini hanya jelas pada bagian tertinggi (top end) dari putaran mesin (red line). Ketika mengendarai Sepeda Motor konversi dengan mesin yang lebih besar sangat sulit untuk menemukan perbedaan dalam kinerja. Kendaraan dengan mesin yang lebih kecil mungkin menunjukkan penurunan kekuatan lebih jelas. Bukan masalah besar untuk kita, karena kita jarang menjalankan mesin sampai 'red line' saat di jalanan, terutama diperkotaan.
- Sekarang harga LPG lebih murah, dengan terus naiknya harga bbm, konversi ke LPG jadi lebih masuk akal
- Seiring dengan konversi Minyak Tanah ke LPG, sekarang lebih mudah untuk mendapatkan LPG, terutama untuk ukuran 3 Kg.
- LPG memiliki kualitas setara dengan Pertamax atau yang lebih tinggi. LPG tidak mengandung atau memerlukan aditif untuk meningkatkan pembakaran atau meningkatkan nilai oktan dari bahan bakar seperti timbal atau pengganti timah. LPG memiliki nilai oktan lebih dari 106 yang jauh lebih tinggi dari bensin yaitu 88.
- Menggunakan LPG lebih baik untuk lingkungan, gas emisi yang keluar dari knalpot mengandung sedikit polutan. LPG menghasilkan emisi gas Nitrogen Oksida dan Karbondioksida (CO2) lebih sedikit.
- LPG merupakan bahan bakar yang lebih baik untuk mesin, mesin akan bertahan lebih lama, keausan mesin lebih lama karena LPG mengandung sedikit karbon dan tidak mengandung asam.
- Mesin lebih bersih, nilai oktan yang tinggi sehingga pembakaran lebih sempurna dan dapat menekan biaya perawatan.
- Tidak ada perbedaan yang nyata dalam hal kinerja dan kekuatan (performance) dibandingkan dengan bensin atau Pertamax sekalipun.
- Kualitas oli akan bertahan lebih lama, pemakaian 6000 km oli tampak masih seperti baru, emisi penggunaan LPG mengandung sedikit karbon.
- Kebisingan mesin lebih rendah
- LPG disimpan dalam bentuk cair di dalam tangki kemudian menguap sebelum masuk mesin sehingga memastikan pembakaran lebih sempurna karena berwujud gas.
- Pemakaian LPG pada Sepeda Motor lebih hemat 30% sampai 50% tergantung pada cara penggunaan dan jenis sepeda motor.
- Mempunyai part sendiri, sehingga tidak mengganggu fungsi dasar elektrik ataupun mekanik kendaraan atau sepeda motor kita.
- Sistim dual fuel (hybrid) menggunakan bensin atau LPG membuat kita punya pilihan penggunaan bahan bakar, tidak tergantung pada salah satu jenis bahan bakar.